SAROLANGUN – Bupati Sarolangun Drs. H. Cek Endra melantik Penilik dan Kepala Sekolah serta melakukan penyerahan surat pelaksana tugas (Plt) Kepala sekolah tahun 2021 di lingkungan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan Kabupaten Sarolangun, Senin September 2021. Dalam acara pelantikan ini Bupati Cek Endra berharap dapat membuat meningkatnya prestasi pendidikan di Kabupaten Sarolangun.
Hadir dalam acara ini Wakil Bupati Sarolangun H. Hillalatil Badri,
Ketua DPRD Sarolangun Tontawi Jauhari, SE, Wakil Ketua I TP PKK Kabupaten Sarolangun Ny. Hj. Lily Suryani Hillal, Asisten III Setda Sarolangun Hazrian, SE, M.Si, Kadis Dikbud Helmi, SH,MH, Ketua Dewan Pendidikan Sarolangun H Anwar Harun, S.Pd, Kepala OPD terkait, Kabid PMPTK Hj. Dian Sri Hayati, SP, M.Si, para Kepala Sekolah dan Penilik yang dilantik dan tamu undangan lainnya.
Bupati Sarolangun Cek Endra dalam arahannya mengatakan para Kepala Sekolah dan Penilik yang baru dilantik ini diharapkan dapat melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya untuk membawa kemajuan dan perubahan ke arah yang lebih baik di sekolah.
“Selamat bertugas, lakukan perubahan-perubahan, lakukan inovasi dan konsolidasi internal di sekolah dengan membawa semangat baru di Sekolah yang saudara pimpin, kuncinya terapkan sikap disiplin, baik kepada semua guru maupun anak-anak sekolah untuk kita ajarkan disiplin sejak dini, dan saya harap tidak ada mendengar sekolah malah lebih buruk dengan kepala sekolah yang baru,” kata Bupati.
Bupati Cek Endra menekankan agar Kepala Sekolah dapat memajukan Pendidikan Sekolah yang dipimpinnya dengan peningkatan kedisiplinan, peningkatan sarana dan prasarana Sekolah, meningkatkan prestasi dan menyesuaikan dengan pola pendidikan di masa sekarang dengan kecanggihan tekhnologi informatika.
“Tingkatkan prestasi dengan kecanggihan tekhnologi, kalau pendidikan kita sudah baik hingga tingkat menengah, saya yakin anak-anak kita akan memiliki kualitas pendidikan yang lebih baik dan mampu bersaing,” ucap Bupati.
Kadis Dikbud Sarolangun Helmi, SH, MH dalam laporannya mengatakan pada momen ini dilalukan pelantikan terhadap 39 orang Kepala Sekolah SD dan SMP, dan penyerahan Plt Kepala Sekolah dan Penilik kepada 71 orang.
“Pelantikan kepala sekolah SD dan SMP sebanyak 39 orang dan penyerahan Plt Kepala Sekolah dan Penilik sebanyak 71 orang,” kata Kadis Helmi.
Kadis Helmi berharap, Kepsek dan Penilik yang dilantik untuk segera dapat menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru serta dapat meningkatkan etos kerja.
“Saya harap kepada Kepsek dan Penilik yang dilantik untuk segera menyesuaikan diri di tempat tugas yang baru dan meningkatkan etos kerja sebagai abdi negara dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat untuk memajukan dan meningkatkan kualitas Pendidikan di Kabupaten Sarolangun,” harapnya.(AF)