Sel Pemenangan Fasha Kota Jambi Kembali Bergabung ke Barisan Cek Endra, Bernaung di Tim Cerah Bangkit
Sumber Jambilink
Bertandang ke rumah Cek Endra, sel pemenangan Syarif Fasha di Kota Jambi itu mengikrarkan diri mendukung CE-Ratu. Melebur dalam barisan Cerah Bangkit.
Mustofa, mengakui barisannya itu dibentuk setahun silam, untuk mengantarkan Syarif Fasha ke tahta Gubernur. Takdir rupanya berbicara lain.
Sangempunya urung melaju. Atas restu Fasha, sel pemenangan yang telah terbentuk di semua kelurahan hingga TPS itu, diarahkan bergabung ke barisan CE-Ratu.
“Itulah kenapa kami datang ke sini, untuk memperkuat barisan pemenangan CE-Ratu,”tegas Mustofa, komandan tim yang sowan ke rumah Cek Endra, Kamis.
Mustofa datang memboyong koleganya, pentolan tim dari tingkat kelurahan itu. Dihadapan Cek Endra, mereka mengikrarkan diri dan bersumpah setia siap memenangkan CE-Ratu.
Mereka lantas melebur ke dalam tim Cerah Bangkit, yang merupakan perpaduan antara slogan Cek Endra dan Fasha.
Mustofa ditunjuk anggotanya untuk mengomandoi tim Cerah Bangkit Kota Jambi.
“Dulu kami bergerak untuk Fasha. Sejak malam ini, tim yang kini bernaung dalam Tim Cerah Bangkit bersiap aktif untuk mengantar Cek Endra ke tahta Gubernur,”jelas Mustofa.
Sementara Cek Endra, yang tampil cerah mengenakan atasan putih dan bawahan sarung, menyambut hangat tetamunya. Ia tak henti-hentinya melempar senyum bahagia.
“Saya sadar dulu teman-teman dibentuk untuk memenangkan Fasha. Kehadiran bapak ibu, tentulah memperkuat barisan CE-Ratu. Saya bahagia dan bersyujur rupanya pak Fasha menyokong kita. Menyerahkan barisan timnya ke kami,”jelas Cek Endra.
Meski baru bergabung, Cek Endra mengaku sudah merasa dekat. Ia menganggap tim Cerah Bangkit adalah bagian dari dirinya.
“Hati kita sudah saling berkelindan. Saling terkait. Saling terhubung .Semoga ini membawa kebaikan,”katanya.
Satu pesannya.
“Jalanilah perjuangan ini dengan tulus ikhlas. Mari kita bersama-sama menangkan CE-Ratu,”tegasnya.
“Tolong bantu saya, sosialisasikan saya di lingkungan masing-masing,”imbuhnya.
Dengan penambahan kekuatan ini, Cek Endra haqqulyakin CE-Ratu berjaya di Pilgub Jambi.
“Optimislah merebut kemenangan,”ujarnya.(*)
Sumber Jambilink